Seri Epson EcoTank bertujuan untuk memberikan kualitas pencetakan terbaik yang disesuaikan untuk bisnis dan individu, dengan menggabungkan kebutuhan unik pengguna dengan teknologi terbaru milik Epson.
Dengan menggabungkan fitur kegunaan dan kemampuan pencetakan foto yang lebih baik, seri Epson EcoTank terbaru, telah membuat terobosan dalam lanskap pencetakan foto.
Untuk itu, Epson meluncurkan Printer Tangki Tinta Foto Epson L8050 A4 dan Printer Tangki Tinta Foto Epson 18050 A3+ Wifi, dua tambahan terbaru dari seri EcoTank Epson, yang dibuat untuk meningkatkan batasan-batasan dalam industri pencetakan foto dengan fitur-fitur yang telah disempurnakan.
Bersamaan dengan kemampuan pencetakan foto ini, printer EcoTank ini menggabungkan Teknologi Bebas Panas Epson. Ini merupakan bukti komitmen Epson terhadap keberlanjutan, karena tidak ada panas yang dihasilkan dalam proses pencetakan.
EcoTank L8050 dan L18050 menawarkan solusi pencetakan foto A3 tanpa tepi yang hemat biaya, dan sangat sesuai untuk gambar desain, dan foto yang memukau, serta pencetakan media serbaguna, seperti pencetakan DVD/CD dan PVC (materi yang digunakan mendukung pencetakan tinta).
Sangat cocok untuk bisnis modern, model-model baru ini memiliki desain tangki tinta yang terintegrasi, sehingga dapat dengan mudah masuk ke dalam ruangan yang lebih kecil. Selain itu, desain yang ringkas menghasilkan jejak yang lebih sedikit, setidaknya 30% lebih sedikit dibandingkan dengan model pendahulunya yang lebih besar.
Printer ini juga dilengkapi dengan kotak perawatan yang dapat diganti, sehingga memudahkan perawatan, mengurangi waktu henti dan meningkatkan produktivitas bisnis.
Performa yang Terus Berkembang, Kualitas yang Tak Tertandingi
L8050 dan L18050 melanjutkan warisan Epson dalam pencetakan berkualitas tinggi dengan memanfaatkan penggunaan tinta Light Cyan dan Light Magenta secara efektif untuk memberikan gradasi yang lebih baik dan lebih sedikit bintik, sehingga menghasilkan kualitas Cetak yang superior, dan sangat cocok untuk mencetak foto potret dan foto pemandangan.
Kualitas cetak diberikan peningkatan yang signifikan melalu penggunaan 6 tinta warna baru, memungkinkan gambar menjadi lebih cerah daripada printer warna biasa yang hanya menggunakan 4 warna.
Ditambah dengan kecepatan cetak yang lebih cepat dari pendahulunya dan beberapa pesaing, Epson L8050 dan L18050 mendefinisikan ulang pencetakan foto berkualitas tinggi.
Selain itu, kedua model ini didukung oleh Image Compiement for Down Sample /ICDS), yang membantu menghindari kehilangan data ketika gambar mengalami down sample (gambar yang resolusinya diturunkan secara proporsional).
Fitur baru ini meningkatkan ketajaman teks, memungkinkanpencetakan karakter halus dan garis-garis halus yang jernih, yang biasa digunakan dalam cetak biru.
Meningkatkan Produktivitas dan Kemudahan Perawatan
Meskipun dilengkapi dengan kapasitas tangki yang besar dan tangki tinta terintegrasi, namun L8050 dan L18050 memiliki desain yang ringkas dan tahan lama. Dengan port akses di semua bagian depan, pemeliharaan kedua model printer ini mudah, nyaman dan tidak merepotkan.
Dengan membuka sisi atas, pengguna dapat mengakses berbagai operasi pemeliharaan tanpa perlu menyisakan ruang samping ekstra untuk keperluan pemeliharaan, sehingga mengoptimalkan penggunaan ruang.
Penggunaan yang Cerdas
Model L8050 dan L18050 yang telah ditingkatkan memiliki kegunaan yang lebih baik dibandingkan dengan pendahulunya, karena keduanya didukung oleh Epson Smart Panel ver. 4.3.0. Versi ini membawa fungsi baru, yaitu notifikasi Pembersihan Print Head, yang memandu pengguna melalui proses pembersihan yang mudah.
Terdapat juga fungsi dukungan baru untuk pencetakan kartu PVC/ID, yang dapat memberikan kualitas pencetakan yang lebih baik, khususnya bagi pelanggan Photo Shop yang saat ini menggunakan baki pihak ke-3. Dengan tampilan antarmuka yang mudah digunakan, Epson Smart Panel pada L8050 dan L18050 merupakan tambahan praktis yang meningkatkan kenyamanan bagi para pengguna.
“Peluncuran model L8050 dan L18050 mendukung tujuan Epson untuk tetap kompetitif di pasar foto dan menangkap permintaan yang terus meningkat dalam pencetakan media serbaguna,” ujar Syahrizal Aprianto selaku Head of Product Marketing Printer PT Epson Indonesia.
Seri Ecotank Model L3550 dan L5590, Cocok untuk Usaha Kecil Dan Rumah Tangga
Kemudian, Epson Indonesia juga meluncurkan beberapa seni EcoTank lainnya yang dapat memaksimalkan efisiensi pencetakan untuk usaha kecil dan rumah tangga yakni L3550 dan L5590. Pada seri tersebut, printer EcoTank menghasilkan kecepatan dan daya tahan pencetakan yang lebih tinggi.
Dengan kecepatan cetak yang lebih tinggi mencapai 15/8 ipm dari model EcoTank sebelumnya, printer EcoTank ini merupakan penggabungan Print Head PrecisionCore yang sudah ditingkatkan.
Printer L3550 dan L5590 juga memiliki daya tahan yang lebih baik dan masa pakai produk yang lebih lama secara keseluruhan. Dibandingkan dengan model EcoTank sebelumnya, model-model baru ini memiliki cakupan garansi hingga 50 ribu halaman atau 2 tahun.
Kotak perawatan yang dapat diganti, secara signifikan mengurangi waktu henti, karena pengguna dapat menggantinya dengan mudah, kapan saja dan di mana saja tanpa perlu repot membawa printer mereka ke pusat layanan.
Syahrizal menambahkan “Dengan aturan kerja hibrida yang menjadi tren di berbagai belahan dunia, printer EcoTank L3550 didesain untuk menghadirkan solusi pencetakan yang efisien dan mudah, yang sesuai untuk lingkungan rumahan. L5590 menargetkan kantor kecil/kantor kerja untuk memberikan solusi pencetakan yang lebih beromentasi bisnis dan berbiaya rendah.”
Berdasarkan spesifikasi model EcoTank sebelumnya, sekaligus menggabungkan fitur-fitur yang diperbarui, seri baru printer EcoTank ini bertujuan untuk menjadi solusi pencetakan all-in-one berkecepatan tinggi baik untuk kebutuhan pencetakan bisnis maupun rumahan.
Selain itu, pada peluncuran hari ini Epson Indonesia juga meluncurkan produk lainnya yakni seri M1170 dan M2170 yang memperkuat posisi kepemimpinan EcoTank monokrom di kelasnya.
Printer EcoTank yang ringkas ini juga menghasilkan kecepatan cetak yang cepat serta produktivitas yang telah ditingkatkan. Berbagai seri printer yang ditampilkan pada peluncuran produk akan tersedia untuk dijual di Indonesia mulai Juli 2023.
SF-Admin