markettrack.id – Di ajang Tech World @ CES 2026 yang digelar di Sphere, Las Vegas, Lenovo mengumumkan rangkaian server, solusi, dan layanan enterprise yang dirancang khusus untuk beban kerja AI inferencing, sekaligus memperluas portofolio Lenovo Hybrid AI Advantage.

    Menandai babak baru era AI, Lenovo memajukan bidang inferensi dan menghilangkan berbagai hambatan guna mendukung skenario penggunaan AI di dunia nyata—mulai dari transaksi pelanggan di toko hingga aplikasi layanan kesehatan tingkat lanjut, termasuk diagnostik cepat dan perencanaan perawatan di lingkungan perawatan kritis.

    AI Inferencing menandai pergeseran penting dari pelatihan Large Language Models (LLM) menuju pemanfaatan model yang telah sepenuhnya terlatih untuk menganalisis data yang belum pernah dilihat sebelumnya dan mengambil keputusan secara instan di lingkungan dunia nyata.

    Peralihan dari tahap pelatihan ke tahap aksi ini mengubah investasi modal besar dalam AI menjadi hasil bisnis yang nyata serta keunggulan kompetitif yang bernilai tinggi.

    Rangkaian solusi AI Inferencing terbaru dari Lenovo memaksimalkan nilai tersebut dengan menyatukan dan menghubungkan data organisasi di seluruh cloud, pusat data, dan edge, guna menjalankan beban kerja AI di mana pun yang memberikan hasil paling optimal.

    Menurut estimasi Futurum, pasar global infrastruktur AI inferencing diproyeksikan tumbuh dari US$5,0 miliar pada 2024 menjadi US$48,8 miliar pada 2030, mencerminkan tingkat pertumbuhan tahunan gabungan (CAGR) sebesar 46,3% selama enam tahun.

    “Perusahaan saat ini membutuhkan AI yang mampu mengubah data dalam jumlah besar menjadi wawasan pada saat data tersebut tercipta,” ujar Ashley Gorakhpurwalla, Executive Vice President Lenovo sekaligus President Lenovo Infrastructure Solutions Group.

    “Melalui infrastruktur terbaru Lenovo yang dioptimalkan untuk inferensi, kami memberikan keunggulan real-time kepada pelanggan—mengubah volume data yang sangat besar menjadi intelijen instan dan dapat ditindaklanjuti, yang mendorong pengambilan keputusan yang lebih baik, keamanan yang lebih kuat, serta inovasi yang lebih cepat,” jelasnya

    Server Lenovo ThinkSystem dan Lenovo ThinkEdge yang Canggih

    Server AI inferencing terbaru dari Lenovo menghadirkan beragam pilihan untuk memenuhi kebutuhan beban kerja bisnis dengan berbagai skala.

    Dilengkapi kapabilitas GPU, memori, dan jaringan tercanggih, portofolio Lenovo yang dioptimalkan untuk inferensi mencakup:

    • Lenovo ThinkSystem SR675i: Server AI inferencing berperforma tinggi yang dirancang untuk menjalankan LLM secara penuh di mana saja dengan skalabilitas masif, mendukung beban kerja terbesar serta simulasi terakselerasi di lingkungan manufaktur, layanan kesehatan darurat, dan jasa keuangan.
    • Lenovo ThinkSystem SR650i: Menghadirkan kekuatan AI inferencing terakselerasi dengan komputasi GPU berdensitas tinggi yang skalabel serta mudah diimplementasikan di pusat data yang sudah ada.
    • Lenovo ThinkEdge SE455i: Server super ringkas yang dirancang untuk lingkungan ritel, telekomunikasi, dan industri. Server pemecah rekor ini menghadirkan kapabilitas AI inferencing langsung di lokasi data berada, dengan latensi ultra-rendah dan keandalan tangguh—serta fleksibilitas operasional di rentang suhu -5°C hingga 55°C.

    Dengan kapabilitas pendinginan udara dan cairan terdepan dari Lenovo Neptune yang membantu mengatasi kendala energi bagi organisasi yang menuntut performa AI kelas atas, serta model harga Lenovo TruScale pay-as-you-go, perusahaan dapat mencapai kinerja dan efisiensi puncak tanpa mengorbankan kelincahan, keamanan, maupun anggaran.

    Solusi AI dengan Dampak Nyata di Dunia Nyata

    Perangkat keras AI enterprise Lenovo menjadi fondasi Lenovo Hybrid AI Factory, sebuah kerangka kerja modular yang telah tervalidasi untuk membangun dan mengoperasikan solusi AI dalam skala besar.

    Sebagai bagian dari Lenovo Hybrid AI Advantage yang lebih luas—mencakup infrastruktur, perangkat lunak, dan layanan—Hybrid AI Factory memungkinkan organisasi mencapai hasil nyata di dunia nyata.

    Platform Lenovo Hybrid AI menghadirkan satu sistem terpadu yang dibangun di atas server AI inferencing Lenovo terbaru, serta mencakup penyimpanan, jaringan, perangkat lunak, dan orkestrasi yang menyatukan infrastruktur, data, dan manajemen.

    Pendekatan ini memastikan waktu pemasaran yang lebih cepat, mitigasi risiko implementasi, serta mengoptimalkan performa dengan nilai yang tepat bagi organisasi. P

    latform terbaru ini menghadirkan nilai ekosistem AI Lenovo yang luas untuk memenuhi kebutuhan AI inferencing perusahaan, termasuk:

    • Lenovo Hybrid AI Inferencing dengan Lenovo ThinkAgile HX dan Nutanix AI: Kapabilitas inferencing terpusat dan berbagi yang memungkinkan pemanfaatan GPU secara maksimal, meningkatkan kinerja, skalabilitas, serta menurunkan biaya dalam lingkungan tervirtualisasi.
    • Lenovo Hybrid AI Inferencing dengan Red Hat AI: Platform berskala enterprise yang dapat diskalakan dan dirancang untuk penerapan AI yang andal. Solusi ini menghadirkan fleksibilitas, keamanan yang ditingkatkan, serta performa tinggi untuk mendukung beban kerja kompleks dan pertumbuhan di masa depan—ideal bagi organisasi yang membutuhkan pondasi tangguh untuk agentic AI.
    • Lenovo Hybrid AI Inferencing dengan Canonical Ubuntu Pro: Solusi yang efisien secara biaya dan terintegrasi, yang memudahkan organisasi memulai penerapan AI. Cocok untuk deployment cepat dan eksperimen, solusi ini mengombinasikan kemudahan penggunaan dengan fitur keamanan esensial sebagai titik awal yang mudah diakses menuju agentic AI, dengan memanfaatkan skalabilitas Lenovo ThinkSystem SR650i.

    Layanan dan Solusi AI Inferencing untuk Mempercepat Proses Adopsi

    Seiring dengan kemajuan teknologi AI, Lenovo Hybrid AI Factory Services kini menawarkan keahlian dalam layanan konsultasi, penerapan, serta pengelolaan sistem AI.

    Layanan ini bertujuan untuk membangun dan mengoptimalkan lingkungan AI berperforma tinggi yang dirancang khusus sesuai dengan kebutuhan bisnis dan beban kerja spesifik di berbagai industri.

    Dengan solusi ini, perusahaan dapat lebih mudah beradaptasi dengan perubahan teknologi yang ada.

    • Performa server optimal sejak hari pertama dengan keandalan, efisiensi, dan skalabilitas jangka panjang untuk mempercepat realisasi ROI.
    • Dukungan berkelanjutan yang andal untuk pengelolaan pusat data melalui Lenovo Premier Support.
    • Skema pembiayaan fleksibel Lenovo TruScale Infrastructure-as-a-Service yang memudahkan perusahaan melakukan penskalaan seiring berkembangnya inferencing dan operasional AI.

    Layanan Hybrid AI Factory terbaru dari Lenovo dirancang untuk mempermudah proses inferensi AI di setiap tahapannya—membantu bisnis mempercepat penggunaan AI dan mendapatkan manfaat maksimal.

    Layanan AI ini mempertegas komitmen Lenovo dalam mendukung seluruh siklus kebutuhan teknologi perusahaan, sehingga organisasi dapat berinovasi dengan yakin serta mengelola operasional AI yang sangat penting dengan andal dan mudah dikembangkan.

    Menciptakan Pengalaman yang Luar Biasa

    Inovasi Lenovo enterprise dirancang untuk pelanggan dari berbagai skala, termasuk salah satunya struktur berbentuk bola terbesar di dunia, yang juga menjadi lokasi pengumuman inovasi Lenovo.

    Diluncurkan di Sphere, Las Vegas, dalam ajang Lenovo Tech World @ CES, teknologi Lenovo sendiri mendukung proses pembuatan konten di Sphere Studios.

    Ratusan server Lenovo ThinkSystem SR655 V3, yang ditenagai prosesor AMD EPYC™ dan komputasi terakselerasi NVIDIA, digunakan untuk mengembangkan konten serta pengalaman imersif di venue unik ini.

    Terlihat dari luar angkasa, The Sphere menjadi contoh nyata berskala raksasa atas kapabilitas transformatif infrastruktur Lenovo.

    SF-Admin

    Share.
    Leave A Reply