Beijing International Automotive Exhibition 2024, sangat menarik perhatian dunia. Sebagai merek EV otomotif asal Tiongkok, NETA ikut tampil di pameran ini. Hingga 4 Mei, pengunjung dapat mengeksplorasi teknologi dan lini produk terbaru NETA di paviliun pameran E405 di CIEC (Shunyi Hall, Beijing).

Dengan slogan merek “Tech for All” dan misi “Touchable Smart EV”, NETA Auto menyediakan EV pintar bermutu tinggi dan teknologi canggih bagi pengguna global.

Di ajang pameran yang segera digelar ini, NETA Auto akan melansir produk terbaru. Tak hanya model-model yang sebelumnya telah diluncurkan, NETA X dan NETA S, model terkini NETA L pun akan dihadirkan.

NETA L akan menjalani debutnya dalam versi REEV dan EV. Model ini segera dikirimkan untuk pelanggan pertama di Tiongkok di pameran otomotif yang berlangsung di Beijing tersebut.

Selanjutnya, NETA L akan dilansir di lebih dari 20 negara di seluruh dunia pada semester kedua tahun ini. NETA L akan hadir dalam versi REEV dengan jarak tempuh yang luar biasa, mencapai 1.070 kilometer.

Di sisi lain, sebagai salah satu fitur yang paling memukau, NETA L mengintegrasikan teknologi AI terbaru yang menjadi unggulan NETA—NETA GPT.

Fitur ini akan menawarkan asisten NETA yang lebih pintar bagi pengguna global, serta segera menjadi terobosan dalam intelligent cockpit.

Di pameran ini, NETA Auto tak hanya memamerkan keunggulan inovasi dan lini produk EV pintar terbaru, namun juga meluncurkan rangkaian kegiatan di pasar luar negeri. Lewat langkah ini, NETA ingin meningkatkan ekspansi global, serta menghadirkan EV pintar dan bermutu tinggi bagi pelanggan global di berbagai pasar, seperti Asia Tenggara, Timur Tengah, dan Amerika Latin.

SF-Admin